Kapanlagi.com – Grup band Slank akan menjalani momen istimewa pada November 2025 dengan menggelar konser di Jeddah sekaligus menunaikan ibadah umrah. Program tersebut bertajuk “Umrah Bersama Slank dan Pesta Rakyat” dan akan dilangsungkan pada 13 November mendatang.
Menariknya, kelima personel Slank akan berangkat dalam formasi lengkap, termasuk Abdee Negara yang sempat absen dari berbagai kegiatan karena masalah kesehatan. Agenda ini disebut-sebut sudah lama direncanakan namun baru bisa terealisasi tahun ini.
“Kita masing-masing udah pernah umrah, malah Ivan udah haji, Abdee belum pernah, dan kita emang pengen banget umrah bareng Slank, dari zaman sebelum pandemi, nggak sempet terus, jadi baru kali ini, kita percayakan ke Makadinah Tour,” kata Bimbim di Potlot, Duren Tiga, Jakarta Selatan, Kamis (24/4/2025).
Advertisement
Bagi para personel, perjalanan ibadah ini merupakan mimpi lama yang akhirnya menjadi kenyataan. Ridho, sang gitaris, bahkan menyebut bahwa niat ini sudah ada sejak beberapa tahun lalu.
“Mimpi kita kenyataan, memang udah punya niatan dari beberapa tahun umrah bareng. Ya alhamdulillah tahun 2025 ini bener kejadian inshaAllah sampai November berjalan lancar. Kita semua sehat. 2025 ini kita umrah bareng dua tiga tahun lagi, inshaAllah haji bareng lah,” ujar Ridho.
1. Lebih Dari Sekadar Tur Biasa
Bimbim mengungkapkan bahwa perjalanan kali ini lebih dari sekadar tur konser biasa. Ia menyebut kegiatan ini sebagai cara menjaga hubungan baik dengan sesama manusia sekaligus memperkuat hubungan dengan Sang Pencipta. “Persiapannya salat tobat,” ucap Bimbim.
Selain kesiapan spiritual, Ridho juga menekankan pentingnya persiapan fisik menjelang keberangkatan. Menurutnya, ibadah umrah membutuhkan kekuatan fisik agar bisa dijalani dengan lancar dan khusyuk.
“Kemudian lebih ke fisik sih, karena kan ini ibadah fisik, jadi makanya kita berdoa diberi kesehatan sampai menjelang November,” lanjut Ridho.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
2. Kaka Potong Gundul?
Kali ini, Kaka juga mempertimbangkan untuk menggunduli rambutnya sebagai bagian dari pelaksanaan ibadah. Ia mengenang pengalaman sebelumnya yang hanya memotong sebagian rambut.
“Pas umrah kemarin sih potong sedikit, nggak dibotakin, tapi nanti kalau gundul, boleh juga,” ujar Kaka.
Program “Umrah Bersama Slank dan Pesta Rakyat” akan berlangsung atas kerja sama dengan Makadinah Tour. Dalam program ini, para peserta akan menjalani ibadah umrah sekaligus menyaksikan konser Slank yang rencananya digelar di area Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Jeddah.
Bagi Slank, momen ini tidak hanya menjadi ajang tampil di panggung, tetapi juga ruang untuk memperkuat nilai-nilai spiritual di tengah kesibukan industri hiburan. Kehadiran para Slankers dalam nuansa religi juga menjadi warna baru dalam perjalanan band yang sudah berdiri sejak 1983 itu.
Konser umrah ini terbuka bagi masyarakat umum, khususnya generasi muda dan komunitas Slankers yang ingin menjalani ibadah dalam suasana yang lebih hangat dan kekinian. Dengan konsep kolaborasi antara perjalanan spiritual dan musik, Slank berharap program ini bisa menjadi inspirasi bagi banyak orang.
Advertisement
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)