Kapanlagi.com –
Jessica Mila dan Yakup Hasibuan tengah menikmati momen tumbuh kembang buah hati mereka, Kyarra. Lahir pada 20 Maret 2024, kini Kyarra sudah menginjak usia 10 bulan. Seiring bertambahnya usia, Kyarra semakin menunjukkan kepintaran dan tingkah lucunya yang sukses mencuri perhatian.
Salah satu momen menggemaskan Kyarra yang viral adalah aksinya saat berjoget ketika diputarkan lagu APT yang dinyanyikan Rose dan Bruno Mars. Tingkah lucu bayi mungil ini berhasil membuat banyak orang terpana dengan kelucuannya.
Penasaran, seperti apa potret Kyarra anak Jessica Mila dan Yakup Hasibuan saat berjoget APT? Langsung saja simak beberapa potretnya berikut ini.
Advertisement
1. Kyarra Tumbuh Sehat dan Menggemaskan
Kyarra Tumbuh Sehat dan Menggemaskan (credit: instagram/jessicamila03)
Anak Jessica Mila dan Yakup Hasibuan, Kyarra tumbuh dengan sehat dan ceria. Di usianya yang sudah 10 bulan, Kyarra menunjukkan perkembangan yang sangat baik. Banyak netizen yang memuji betapa menggemaskannya bayi mungil ini, terutama dengan ekspresi wajahnya yang lucu.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
2. Kyarra Asyik Berjoget Saat Lagu APT Diputar
Kyarra Asyik Berjoget Saat Lagu APT Diputar (credit: instagram/jessicamila03)
Salah satu momen lucu Kyarra terjadi ketika dia mendengar lagu APT yang dinyanyikan oleh Rose dan Bruno Mars. Tak hanya sekadar mendengarkan, Kyarra tampak begitu menikmati musik tersebut. Ia bahkan menggenggam handphone, seolah-olah dirinya sendiri yang memutar lagu favoritnya itu.
Advertisement
3. Gaya Joget Kyarra Bikin Netizen Gemas
Gaya Joget Kyarra Bikin Netizen Gemas (credit: instagram/jessicamila03)
Aksi berjoget Kyarra benar-benar sukses membuat netizen gemas. Dengan ekspresi bahagia, ia tampak mengikuti irama lagu dengan gerakan khas bayi yang menggemaskan. Momen ini pun langsung ramai diperbincangkan dan mendapat banyak pujian dari netizen.
4. Kyarra Berjoget Seperti Dancer Cilik
Kyarra Berjoget Seperti Dancer Cilik (credit: instagram/jessicamila03)
Dalam video yang beredar di Instagram, Kyarra tampak memegang handphone sambil berjoget. Ia dengan lincah melambaikan tangannya seolah seorang dancer cilik yang sedang tampil di lantai dansa. Ekspresi lucunya membuat siapa saja yang melihatnya ikut tersenyum.
5. Netizen Sebut Kyarra Anak Pintar
Netizen Sebut Kyarra Anak Pintar (credit: instagram/jessicamila03)
Tak hanya menggemaskan, banyak netizen yang menilai bahwa Kayrra juga menunjukkan kepintarannya sejak dini. Cara ia menikmati lagu dan bereaksi terhadap musik menunjukkan bahwa Kayrra tumbuh cerdas dan aktif seiring bertambahnya usia.
6. Menggemaskan Bak Boneka
Kyarra Menggemaskan Bak Boneka (credit: instagram/jessicamila03)
Selain aksi jogetnya yang mencuri perhatian, penampilan Kyarra juga tak kalah menarik perhatian. Banyak netizen yang berkomentar bahwa bayi mungil ini semakin mirip dengan boneka hidup. Dengan pipi chubby dan mata bulatnya yang menggemaskan, tak heran jika banyak yang jatuh hati pada pesonanya.
Itulah sederet potret menggemaskan Kyarra, anak pertama Jessica Mila dan Yakup Hasibuan. Seiring bertambahnya usia, Kyarra semakin menunjukkan pesonanya yang tak terbantahkan. Bagaimana menurut KLovers? Gemas banget, kan?
Temukan kabar baru seputar dunia selebriti di kapanlagi.com. Kalau bukan sekarang, KapanLagi?
Baca artikel menarik lainnya:
-
Potret Kyarra Anak Jessica Mila Main Bareng Kakek dan Neneknya, Aksi Lucu si Kecil Jadi Sorotan
-
Potret Jessica Mila Menikmati Salju Bertiga Bersama Kyarra dan Yakup Hasibuan di Niseko, Jepang
-
Jessica Mila Rayakan Natal Bersama Keluarga, Ekspresi Baby Kyarra Bikin Gemas
-
7 Artis Rayakan Natal Pertama sebagai Orang Tua di 2024, Bahagia dengan Kehadiran Buah Hati
-
Deretan Artis yang Melahirkan di 2024, Terbaru Nikita Willy
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)